kota baru parahyangan perumahan padalarang

Ternyata Inilah Keuntungan Membeli Hunian di Perumahan Padalarang

Sebelum memutuskan untuk membeli hunian, ada beberapa hal yang patut diperhatikan terlebih dulu, seperti fasilitas dan kemudahan akses ke dalam area hunian.

Mengingat akses menjadi salah satu faktor penting, tak heran kalau banyak rumah tapak yang dibangun di kawasan strategis demi mempermudah mobilitas penghuninya.

Salah satu kawasan yang strategis untuk hunian adalah Padalarang, yang menjadi salah satu lokasi favorit bagi para pencari hunian di sekitar Bandung.

Kecamatan Padalarang sendiri merupakan jalur penghubung antara kawasan Bandung Raya, Cianjur, Sukabumi, dan Bogor, yang juga dikenal sebagai kawasan dengan mobilitas tinggi di Kabupaten Bandung Barat.

Dengan keunggulan tersebut, tak heran kalau terdapat banyak pengembang perumahan di Padalarang yang menawarkan hunian dengan berbagai keunggulan di dalamnya.

Keuntungan Membeli Hunian di Perumahan Padalarang

1. Akses Mudah ke Kawasan Padalarang

akses perumahan padalarang kbp

Semakin meningkatnya harga tanah di pusat kota Bandung membuat banyak orang memilih untuk tinggal di kawasan sekitar Bandung.

Dari sekian kawasan yang ada, salah satu yang cukup diminati adalah Padalarang.

Ini dikarenakan aksesnya yang mudah ke Bandung serta banyaknya perumahan nyaman yang membuat banyak orang tertarik untuk tinggal di dalamnya.

Salah satu infrastruktur yang memudahkan mobilitas dari kawasan ini adalah akses ke Jalan Tol Cipularang dan Padaleunyi via Gerbang Tol Padalarang.

Ada pula proyek kereta cepat di mana Stasiun Padalarang akan menjadi tempat transit bagi penumpang kereta yang akan menuju Jakarta dari Bandung atau sebaliknya.

Belum lagi kehadiran fly over Simpang Padalarang yang akhir-akhir ini baru diresmikan.

Tentunya, segala infrastruktur tersebut semakin membuat beberapa perumahan Padalarang diincar oleh para pencari hunian yang mencari rumah berkualitas di sekitar Bandung.

2. Salah Satu Kawasan Sunrise Property

Dewasa ini, wilayah dengan aksesibilitas yang baik tak hanya terpusat di perkotaan besar saja, tetapi juga di kota satelit yang ada di sekitarnya.

Jika harga hunian di kawasan perkotaan sudah tak terjangkau harganya, maka pencari hunian masih bisa melirik area residensial di kawasan sunrise property.

Istilah sunrise property sendiri merujuk pada kawasan hunian yang tengah berkembang dan punya potensi investasi tinggi dengan prospek positif di masa depan karena aksesibilitasnya.

Cara termudah mengenali sebuah kawasan sunrise property adalah dengan melihat adanya pembangunan infrastruktur berupa jalan raya, jalan tol, jalan arteri, dan jalur transportasi umum.

Beberapa wilayah hunian yang disebut-sebut sebagai sunrise property adalah Cisauk di Tangerang, Sawangan di Depok, dan tentunya Padalarang di Kabupaten Bandung Barat.

Terdapat banyak perumahan di Padalarang yang dikembangkan oleh developer ternama, yang tentunya telah terintegrasi dengan infrastruktur seperti Gerbang Tol Padalarang.

Salah satunya adalah Kota Baru Parahyangan yang dikembangkan oleh Belaputra Intiland.

3. Hunian Premium di Kota Baru Parahyangan

nilapadmi kota baru parahyangan

Sebagai salah satu residensial yang berada di kawasan sunrise property, Kota Baru Parahyangan telah menjelma menjadi sebuah kawasan terpadu, madani, dan juga alami.

Bisa dibilang kalau perumahan Padalarang gubahan Belaputra Intiland ini menjadi kota mandiri pertama dan terbesar di Bandung dengan fasilitas yang lengkap di dalamnya.

Salah satunya adalah kehadiran fasilitas pendidikan yang ada di dalamnya, seperti Al-Irsyad Satya Islamic School yang selaras dengan konsep kota pintar yang diusungnya.

Tak hanya itu, perumahan ini juga menyajikan keindahan alam lewat pemandangan Danau Saguling, lembah, dan gunung, dengan udara yang bersih dan sejuk.

Kualitas ini bahkan dapat ditemukan pada cluster baru di Kota Baru Parahyangan, yakni Tatar Wangsakerta 2 yang memiliki desain rumah tumbuh dan suasana lingkungan yang teduh.

Selain Tatar Wangsakerta 2, tersedia cluster lain yang di dalamnya juga telah diproteksi oleh patroli 24 jam, dengan gerbang dan kamera keamanan CCTV.

Sedangkan berbagai fasilitas publik yang juga tersedia di dalamnya adalah Hotel Mason Pine, Masjid Al Irsyad Satya, Parahyangan Golf, dan Bumi Pancasona Sport Club.

Terdapat juga pusat ritel furnitur yang baru-baru ini hadir di tengah perumahan Padalarang ini, yang tak lain adalah IKEA Kota Baru Parahyangan.

Beragam fasilitas baru pun terus hadir di tengah Kota Baru Parahyangan, yang menjadi daya tarik tersendiri bagi mereka yang mencari kompleks perumahan Padalarang dengan kualitas premium.

Untuk aksesibilitas sendiri, Kota Baru Parahyangan terletak di lokasi strategis dengan akses langsung ke Gerbang Tol Padalarang.

Selain menjadi hunian yang nyaman untuk keluarga tercinta, sudah tentu kalau rumah di Padalarang ini juga dapat menjadi investasi yang prospektif.

Related Post

cluster baru di kota baru parahyangan

Menengok Keindahan Cluster Baru di Kota Baru Parahyangan

belaputra intiland kota baru parahyangan

Mengenal Belaputra Intiland, Developer di Balik Kota Baru Parahyangan

ikea kota baru parahyangan bandung

Cara Baru Belanja di IKEA Kota Baru Parahyangan